Powered by Blogger.

Prinsip Dasar Jembatan Wheatstone | Teori Dasar Jembatan Wheatstone

jembatan wheatstone

































Gambar Rangkaian Dasar Jembatan Wheatstone

Prinsip dasar dari jembatan wheatstone adalah keseimbangan. Sifat umum dari arus listrik adalah arus akan mengalir menuju polaritas yang lebih rendah. Jika terdapat persamaan polaritas antara kedua titik maka arus tidak akan mengalir dari kedua titik tersebut. Dalam rangkaian dasar jembatan wheatstone penghubung kedua titik tadi disebut sebagai jembatan wheatstone.

Perhatikan gambar diatas, jembatan wheatstone terhubung dari dua buah rangakaian pembagi tegangan. Masing-masing menggunakan satu buah potensio sebagai pengatur pembagian tegangan. Besar tegangan pada titik jembatan pertama (titik A) adalah (75K / (75K + 10K)) * 9 volt = (75/85) 9 volt = 7.94 volt. Kemudian besar tegangan pada titik B adalah ((65K / (65K+10K)) * 9 volt = (65/75) * 9 volt = 7.8 volt. Maka dapat dari perhitungan tersebut dapat dipastikan bahwa arus mengalir dari titik A pada rangkaian pertama ke titik B pada jembatan rangkaian kedua, dikarenakan tegangan pada titik A lebih besar dari tegangan pada titik B. Jika kita pasang sebuah beban pada jembatan wheatstone maka untuk menentukan besar tegangan yang jatuh pada beban tersebut adalah selisih tegangan antara kedua titik jembatan tersebut ( 7.94 – 7.8 = 0.14 volt). Arus yang mengalir pada beban tersebut = 0.14 volt / Rbeban.



Analisa dari rangkaian diatas adalah :

VAB = VA-VB = 7.94 – 7.8 = 0.14 volt

VBA = VB-VA = 7.8 – 7.94 = - 0.14 volt

VA = VAB + VB (dikarenakan terhubung seri) = 0.14 + 7.8 = 7.94 volt

VB = VBA + VA (dikarenakan terhubung seri) = - 0.14 + 7.94 = 7.8 volt

Keterangan :

VAB : Tegangan yang diukur pada titik A dan B

VBA : Tegangan yang diukur pada titik B dan A

VA : Tegangan yang diukur pada titik A dan Ground

VB : Tegangan yang diukur pada titik B dan Ground.



Kesimpulan yang bisa kita tarik dari teori jembatan wheatstone adalah :

1. Tegangan yang diukur pada dua titik yang mempunyai polaritas yang sama adalah 0 volt.

2. Tegangan pada jembatan adalah selisih tegangan antara kedua polaritas tersebut.

3. Arus akan mengalir dari titik jembatan yang berpolaritas tinggi ke titik yang berpolaritas rendah.

4. Arus yang mengalir pada dua titik yang mempunyai polaritasyang sama adalah 0 ampere.



http://www.electronicandlife.blogspot.com



Terima kasih telah membaca artikel tentang Prinsip Dasar Jembatan Wheatstone | Teori Dasar Jembatan Wheatstone di blog BELAJAR POPULER jika anda ingin menyebar-luaskan artikel ini dimohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silahkan bookmark halaman ini di web browser anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.

Artikel terbaru :

  • Kode Error Printer Canon MP 237 Serta Cara Mengatasi dan Memperbaiki Canon MP 237
  • Unlock RUIM Smartfren Andromax-i AD683G
  • Installation CWM Recovery Smartfren Andromax-I
  • Langkah2 Cara Menginstall windows 8
  • Instalasi Linux CentOS 6.2 Step by Step
  • Cara Membuat Bootable Linux Di USB Flashdisk
  • Cara setting internet Speedy dengan Modem TP-LINK TD-8817
  • Cara Bermain Games Online di Friendster.com
  • Membuat Slide Show Photo dari Facebook ke Blogger
  • Cara Membuat Blog Archive Scroll di Blogger
  • Artikel terkait :